Kerisjambi.id-TEBO-Telah terjadi laka lantas di kilometer 5 Muara Tebo, Dusun Bogorejo Desa Sumber Sari, Kelurahan Tebing Tinggi, Kec Tebo Tengah, Kabupaten tebo. Antara mobil Jenis truk Puso Nopol B 9588 KN dengan mobil Jenis Canter Nopol BG 8690 OF yang mengakibatkan satu orang meninggal dunia.
Kecelakaan terjadi sekira pukul 08.00 Wib Kamis (13/11/2023), Menurut pengakuan salah satu teman korban Alamsyah saat sedang terjadi kecelakaan mobil sedang konpoi (beriringan) dengan muatan Oli dari arah Jambi menuju Muara Bungo.
Munurutnya mobil Truck Puso dari berlawanan arah melaju dengan kecepatan tinggi dan memakan jalan yang dilintasi mobil korban sehingga mengakibatkan kecelakaan.
"Mobil Hendri larinyo dak begitu kencang sekitar 40 Km/Jam cuma truk Pusonyo kencang dan makan jalan sehinggo nabrak mobil yang dikendarai, Hendri kegencet meninggal dunia di tempat," Kata teman korban Alamsyah.
Kata Alamsyah mereka beriringan membawa muatan Oli dari Palembang, Prov Sumatra Selatan (Sumsel) menuju tambang di Muara Bungo.
"Kito dari Palembang nak bongkar muatan barang tambang Oli di Muara Bungo," Ucap Alamsyah.
Sedangkan dua orang Sopir Truk Puso mengalami luka berat dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sulthan Thaha Sifuddin Tebo akibat dari insiden tersebut.
Redaksi